Unibos Makassar Buka S2 Pendidikan Dasar


PRODI BARU. Foto atas; Rektor Unibos Prof Saleh Pallu (duduk ketiga dari kiri) berbincang-bincang dengan Koordinator Kopertis IX Prof Andi Niartiningsih (paling kiri), di Kantor Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Jl Bung, Makassar, Kamis, 23 Februari 2017. Foto bawah; foto bersama seusai penyerahan SK Prodi baru. (ist)







-------
Jumat, 24 Februari 2017


Unibos Makassar Buka S2 Pendidikan Dasar


            MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Universitas Bosowa (Unibos) Makassar membuka dua program studi baru pada Program Pascasarjana, yaitu Prodi S2 Pendidikan Dasar dan Prodi S2 Pendidikan Bahasa Inggris. Selain itu, Unibos juga akan menambah tiga Prodi baru Program Sarjana, yaitu Prodi S1 Pendidikan Fisika, Prodi S1 Pendidikan Matematika, serta S1 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam.
            Unibos Makassar memastikan membuka dua program studi baru pascasarjana dan tiga program studi baru program sarjana tersebut setelah menerima Izin Pembukaan Program Studi Baru dari Kementerian Ristek-Dikti RI, yang diserahkan oleh Koordinator Kopertis Wilayah IX Prof Andi Niartiningsih, kepada Rektor Unibos Prof Saleh Pallu, di Kantor Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Kamis, 23 Februari 2017.
“Ini permulaan yang baik pada awal tahun untuk Unibos. Kita semua berharap Unibos dapat membantu dalam menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas. Lima prodi baru ini mudah-mudahan bisa memberi motivasi yang besar dalam mengembangkan institusi menjadi perguruan tinggi yang banyak diminati masyarakat, ungkap Andi Niar, sapaan akrab Prof Andi Niartiningsih.
Rektor Unibos Prof Saleh Pallu yang didampingi beberapa pejabat di lingkungan Unibos menyampaikan terima kasih atas bimbingan dan arahan Koordinator Kopertis IX sehingga Unibos dapat memperoleh izin pembukaan lima program studi baru.

“Kami bersyukur karena di awal tahun 2017 ini, Unibos diberi kepercayaan untuk kembali membuka prodi baru. Lima prodi ini memang prodi unggulan yang banyak diminati masyarakat, termasuk dari luar Sulsel. Selain menambah jumlah mahasiswa, kami juga berharap penambahan prodi ini bisa mendorong kami agar terus-menerus meningkatkan kualitas dari segala aspek, tutur Saleh. (lom)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama