“Ada tong orang yang merasa lebih pintar dari ulama, padahal dia bukan alumni pesantren, bukan ahli agama, dan hafalan Al-Qur’annya mungkin tidak sampai satu juz,” kata Daeng Nappa’ kepada Daeng Tompo’ saat ngobrol-ngobrol sore sambil menunggu buka puasa di teras rumah Daeng Tompo’. (Foto: Asnawin Aminuddin / PEDOMAN KARYA)
------
PEDOMAN KARYA
Sabtu, 25 April 2020
Obrolan
Daeng Tompo’ dan Daeng Nappa’:
Ada tong Orang Merasa Lebih Pintar dari Ulama
“Ada tong orang yang merasa
lebih pintar dari ulama, padahal dia bukan alumni pesantren, bukan ahli agama,
dan hafalan Al-Qur’annya mungkin tidak sampai satu juz,” kata Daeng Nappa’
kepada Daeng Tompo’ saat ngobrol-ngobrol sore sambil menunggu buka puasa di teras
rumah Daeng Tompo’.
“Oh begitu!” gumam Daeng
Tompo’.
“Bukan cuma lebih
pintar dari ulama, dia juga merasa lebih pintar dari dokter, padahal dia bukan
sarjana kedokteran dan juga tidak pernah belajar ilmu kesehatan,” tambah Daeng
Nappa’.
“Tentang apakah ini?
Kenapa seng ada orang merasa lebih pintar dari ulama dan juga merasa lebih
pintar dari dokter?” tanya Daeng Tompo’ sambil tersenyum.
“Ini kan sudah ada imbauan
dari Departemen Kesehatan, imbauan dari Majelis Ulama Indonesia, serta dari
pemerintah, supaya selama pandemi virus corona, untuk sementara masyarakat tinggal
di rumah, menjaga jarak kalau keluar rumah, dan tidak mengadakan kegiatan yang mengumpulkan
orang banyak, termasuk tidak mengadakan shalat berjamaah, shalat Jumat, dan shalat
tarwih di masjid selama Ramadhan,” tutur Daeng Nappa’.
“Terus,” potong Daeng
Tompo’.
“Kenyataannya, masih banyak
juga orang yang melaksanakan shalat lima waktu berjamaah, shalat Jumat, dan
juga shalat tarwih di masjid,” tambah Daeng Nappa’.
“Berarti mereka tidak
takut kena wabah virus corona,” kata Daeng Tompo’.
“Itumi kubilang tadi.
Bilang ternyata ada tong orang yang merasa lebih pintar dari dokter dan juga
merasa lebih pintar dari ulama,” kata Daeng Nappa’.
“Jadi itumi sebabna kita’
tidak pernahmaki’ ke masjid?” tanya Daeng Tompo’ sambil tersenyum.
“Yah, begitulah
kira-kira,” jawab Daeng Nappa’ balas tersenyum. (asnawin)
Sabtu, 25 April 2020