Ibrahim Saleh Buka Porseni SMP 5 Makassar

Tampak ribuan siswa Sekolah Menegah Pertama Negeri (SMPN) 5 Makassar mengikuti upcara pembukaan Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) SMP Negeri 5 Makassar, di Jalan Sumba Makassar, Rabu 16 Desember 2015. (Foto: Kasri Riswadi)




----------
Rabu, 16 Desember 2015


Ibrahim Saleh Buka Porseni SMP 5 Makassar



MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 5 Makassar secara resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Makassar, Ibrahim Saleh, di Halaman SMPN 5 Makassar, Jalan Sumba, Rabu, 16 Desember 2015.

Kegiatan porseni yang akan dilangsungkan selama tiga hari ini diikuti sekitar seribuan siswa yang terbagi dalam 32 kelas. Adapun kegiatan yang akan diperlombakan terdiri dari dua cabang lomba, yakni olahraga Tenis Meja, Tarik Tambang, Basket, Bulu Tangkis, Lari Balok, dan Lari Karung. Sementara untuk Cabang Seni dan agama adalah nyanyi solo, baca puisi, mendongeng, lomba adzan dan hafal surah pendek.

Kepala SMP Negeri 5 Makassar, Drs Chaeruddin Hakim, M. Pd., mengatakan Porseni merupakan agenda tahunan dari sekolah yang ia pimpin. Tujuannya, katanya, selain sebagai ajang silaturrahim siswa, juga dijadikan sebagai ajang pengembangan bakat dan prestasi para siswa dibidang olahraga dan seni.

“Nantinya kita akan pilih yang terbaik untuk mewakili SMP 5 Makassar ke Porseni tingkat Kota dan seterusnya, karena sebelumnya kita juga telah aktif mendelegasikan siswa-siswi untuk menorah prestasi sampai ke tingkat provinsi bahkan nasional,” ungkap Chaeruddin.

Pada kesempatan itu, Sekretais Daerah Kota Makassar, Ibrahim saleh, mengatakan kegiatan Porseni ini hendaknya dapat mendorong tumbuhnya pelajar-pelajar SMP 5 yang berjiwa kompotitif dengan tetap menjunjung tinggi sportifitas, kejujuran dan kesetiakawanan.

“Bagaimanapun kita berkompotisi, akhlakul sebagai pelajar harus tetap kalian kedepankan, siswa SMP 5 mesti menjadi teladan bagi yang lain, jangan jutsrtu ikut-ikutan menjadi anarkis layaknya keliaran seperti geng motor di luar sana,” Cetus Ibrahim.

Ibrahim juga tak lupa berpesan bahwa SMP Negeri 5 Makassar yang merupakan tempat dimana Walikota Makassar, Moh Ramadhan Pomanto, pernah mengenyam pendidikan disaat SMP untuk tetap berpacu untuk berada pada garda terdepan dalam prestasi dan menjaga nama baik sekolah. (Kasri)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama