Ketua Umum Pimpinan Wilayah V Tapak Suci Putra Muhammadiyah Sulsel, Dr HM Ramli Haba, mengatakan, Tapak Suci siap menurunkan 100 pendekar dari Luwu Raya untuk mengamankan perhelatan Musyawarah Wilayah (Musywil) Muhammadiyah Sulsel, di Palopo, 22-26 Desember 2015. (ist)
-----------
Rabu,
16 Desember 2015
Tapak Suci dan
Kokam Siap Amankan Musywil Muhammadiyah Sulsel
PALOPO,
(PEDOMAN KARYA).
Ratusan anggota Perguruan Beladiri Tapak Suci Putra Muhammadiyah Sulawesi
Selatan dan anggota Komando Kesiap-siap Siagaan Angkatan Muda Muhammadiyah
(Kokam) Pemuda Muhammadiyah Sulawesi Selatan, siap mengamankan perhelatan
Musyawarah Wilayah (Musywil) Muhammadiyah Sulsel, di Palopo, 22-26 Desember
2015.
Ketua Umum Pimpinan Wilayah V Tapak Suci
Putra Muhammadiyah Sulsel, Dr HM Ramli Haba, mengatakan, Tapak Suci menurunkan
100 pendekar dari Luwu Raya dan mereka telah mengikuti pendidikan dan latihan
khusus.
“Kami (Tapak Suci Putra Muhammadiyah)
memang selalu menjadi pengamanan setiap ada kegiatan besar yang dilaksanakan
oleh Muhammadiyah. Pada Muktamar Muhammadiyah beberapa bulan lalu di Makassar,
kami juga diberi kepercayaan penuh untuk menjaga keamanan,” ungkap Ramli Haba sesuai
rilis berita yang dikirimkan Humas Panitia Musywil Muhammadiyah Sulsel, Rabu,
16 Desember 2015.
Guna lebih memantapkan persiapan dalam
bidang keamanan dan pelaksanaan Musywil Muhammadiyah dan Musywil Aisyiyah
Sulsel, ia bersama beberapa panitia melakukan kunjungan koordinasi dengan
pemerintah setempat, termasuk dengan Kapolres dan Dandim.
“Kami merasa berkewajiban menemui dan
berkoordinasi dengan pemerintah setempat, termasuk dengan Kapolres dan Dandim,
agar pelaksanaan Musywil dapat berlangsung aman, lancar, dan sukses,” kata
Ramli yang sehari-hari berprofesi sebagai pengacara dan juga menjabat Dekan Fakultas
Hukum Universitas Sawerigading, Makassar. (hus)
Tags
Liputan Utama