Ujian Nasional di Sulsel Diikuti 458 Ribu Siswa


UJIAN NASIONAL. Gubernur Sulsel Syahrul Yasin Limpo (paling kiri), didampingi Kadis Pendidikan Provinsi Sulsel Sidik Salam (pakai kopiah, berdiri kelima dari kiri) dan Kakanwil Kemenag Sulsel Abdul Wahid Thahir (paling kanan), memantau pelaksanaan Ujian Nasional hari pertama, di MAN 2 Model, Jl AP Pettarani Makassar, Senin, 4 April 2016. (Foto: Muhammad Asri/Humas Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel)





-------
Senin, 04 April 2016


Ujian Nasional di Sulsel Diikuti 458 Ribu Siswa


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2015/2016 telah dimulai serentak secara nasional Senin, 4 April 2016. Jumlah peserta UN SMA dan sederajat sebanyak 3.302.673 siswa.
Khusus di Sulawesi Selatan, UN diikuti 458.334 siswa, terdiri atas 120.045 siswa SMA dan sederajat (82.513 siswa SMA/SMA-LB/MA, dan 37.269 siswa SMK), 167.156 siswa SMP dan sederajat, serta 171.133 siswa SD dan sederajat.
Para siswa tersebut tersebar pada 10.992 sekolah, terdiri atas 1.318 sekolah SMA dan sederajat (928 sekolah SMA/SMA-LB/MA, dan 390 sekolah SMK), 2.526 sekolah SMP dan sederajat, serta 7.148 sekolah SD dan sederajat.
“Itu (jumlah siswa calon peserta UN) sudah termasuk calon peserta UN yang mengambil Paket A (setara SD), Paket B (setara SMP), dan Paket C (setara SMA),” kata Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulsel, Salam Soba, kepada “Pedoman Karya.”
Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Alimuddin Tarawe, di tempat terpisah mengatakan, UN SMA dan sederajat di Kota Makassar diikuti sebanyak 22.416 siswa yang tersebar pada 39 sekolah.
Pelaksanaan UN hari pertama di Kota Makassar, sempat dipantau Gubernur Sulsel, Syahrul Yasin Limpo, dengan mengunjungi tiga sekolah, yakni di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Model Makassar, SMA 17 Makassar, dan SMK Negeri 1 Makassar.

Dalam kunjungan tersebut, Gubernur Sulsel turut didampingi Kadis Pendidikan Sulsel Sidik Salam, dan Kakanwil Kemenag Sulsel Abdul Wahid Thahir. (win)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama