Ketua Prodi PTM se-Sulsel Ikuti Sosialisasi SAPTO


SOSIALISASI SAPTO. Ketua Program Studi (Prodi) dan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) perguruan tinggi Muhammadiyah (PTM) se-Sulsel diundang menghadiri kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Sistem Akreditasi Perguruan Tinggi Online (SAPTO) Perguruan Tinggi Muhammadiyah se-Sulsel, di Kampus Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin 259, Makassar, 21-21 Mei 2017. 





-------
Sabtu, 20 Mei 2017


Ketua Prodi PTM se-Sulsel Ikuti Sosialisasi SAPTO


-       Sistem Akreditasi Perguruan Tinggi Online
-       Berlaku Sejak April 2017


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Ketua Program Studi (Prodi) dan Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) perguruan tinggi Muhammadiyah (PTM) se-Sulsel diundang menghadiri kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Sistem Akreditasi Perguruan Tinggi Online (SAPTO) Perguruan Tinggi Muhammadiyah se-Sulsel, di Kampus Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin 259, Makassar, 21-21 Mei 2017.
Pembicara yang diundang pada kegiatan yang diperkirakan baka dihadiri sekitar 80 peserta tersebut, antara lain Prof SM Widyastuti, Anggota Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Ketua LPM Unismuh Makassar, Dr Lukman Hakim, mengatakan, tujuan dari pelatihan SAPTO adalah untuk mensosialisasikan sistem akreditasi perguruan tinggi yang berbasis online, mulai dari prodi hingga institusi.
“SAPTO ini adalah sistem baru dari BAN-PT, yang sudah mulai berlaku sejak April 2017. Prodi dan perguruan tinggi sudah harus menggunakan SAPTO yang berbasis PDPT,” kata Lukman.
Sistem SAPTO, katanya, lebih efisien dibandingkan dengan sistem manual yang selama ini digunakan. Dalam penggunaan SAPTO, waktu yang digunakan lebih efisien dan lebih tersistem antara perguruan tinggi dengan BAN-PT.
Dia menambahkan, penggunaan sistem ini juga sangat hati-hati terutama dalam mengisi setiap item yang ada dalam instrumen SAPTO, karena semua data borang dalam SAPTO harus berbasis data PDPT, sehingga akan terjadi link informasi antara perguruan tinggi, BAN-PT, dan PDPT Dikti. (zak)



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama