Delapan Dokter FK-Unismuh Raih IPK 4,0


YUDISIUM. Dekan FK-Unismuh Mahmud Ghaznawie foto bersama para dokter yang diyudisium sesaat setelah acara Yudisium Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar, di Aula FK-Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin 259, Makassar, Rabu, 26 Juli 2017. (ist)






--------
Kamis, 27 Juli 2017


Delapan Dokter FK-Unismuh Raih IPK 4,0


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Delapan dari 24 alumni Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar berhasil menyelesaikan studinya dan meraih gelar dokter dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sempurna 4,0.
Nama-nama para alumni dan IPK mereka dibacakan pada acara Yudisium Profesi Dokter Fakultas Kedokteran Unismuh Makassar, di Aula FK-Unismuh Makassar, Jl Sultan Alauddin 259, Makassar, Rabu, 26 Juli 2017, yang dihadiri Rektor Unismuh Dr Abdul Rahman Rahim, Dekan FK-Unismuh dr Mahmud Ghaznawie PhD, serta sejumlah dosen dan undangan.
Ke-8 dokter tersebut yaitu Fadhlan, Andi Dewi Urlyana, Indah Yuliana Sari, Sitti Mahdiah Andini Sukri B, Muhammad Fadlan Ramadhan, Ghulam Ahmad Mubaraq, Indra Rizal Rasyid, dan Satriani.
Sementara 16 dokter lainnya yang diyudisium yaitu Fatimah Mappanyompa, A Emma Eka Ramadhani Salam, Nurfatihah Iskandar, Luthfi Ahmad, Ahmad Abdul Hadly Az-Zakly, Nur Indah Pratiwi, Reskiyani Ashar, Muhammad Aditya Manulusi, Ahmad Yani, Fajrul Siyam Ansar, Andi Anissa Ulia, Andi Dedi Pradana Putra, Wahyuni, Siti Pratiwi Tuna, dan Zainal.
Rektor Unismuh Rahman Rahim mengingatkan mereka bahwa setelah terjun ke tengah masyarakat, mereka harus menjaga nama baik Unismuh Makassar dan persyarikatan Muhammadiyah.
Salah satu perbedaan atau ciri khas dokter alumni FK-Unismuh Makassar, katanya, yaitu mereka rajin shalat, rajin beribadah, dan berakhlak mulia.
Dekan FK-Unismuh Mahmud Ghaznawie juga berharap agar para dokter yang baru diyudisium tetap terus-menerus belajar dan ikut menjaga keharuman nama almamater Unismuh Makassar di tengah  masyarakat.
Dia mengatakan, peringkat akreditasi Prodi Pendidikan Sarjana Kedokteran, dan Pendidikan Profesi Dokter FK Unismuh sekarang sudah naik kelas dari Akreditasi C ke Akreditasi B.
“FK-Unismuh akan tetap mempertahankan antusiasme dosen dan tenaga kependidikan dengan membentuk Task Force baru, langsung sesudah pembubaran Panitia Re-akreditasi yang lama. Ini sejalan dengan cita-cita bersama Prodi Kedokteran Perguruan Tinggi Muhammadiyah se-Indonesia yang bertekad bersama menargetkan naik ke peringkat A dalam 4-5 tahun ke depan,” tutur Mahmud. (zak)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama