KULIAH UMUM. Dekan FKIP Unismuh Makassar, Erwin Akib PhD, yang juga Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI) Unismuh Makassar, membawakan kuliah umum di Kampus STKIP Muhammadiyah Sidrap, Ahad, 10 September 2017. (ist)
--------
Jumat,
15 September 2017
Pentingnya
Berinovasi di Perguruan Tinggi
SIDRAP,
(PEDOMAN KARYA). Dekan
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah (Unismuh)
Makassar, Erwin Akib PhD, yang juga Kepala Kantor Urusan Internasional (KUI)
Unismuh Makassar, selalu saja mendapat undangan menjadi pembicara dari berbagai
perguruan tinggi untuk berbagi pengalaman mengenai pengembangan perguruan
tinggi, khususnya pengembangan jaringan kerjasama internasional.
Undangan terbaru datang dari Sekolah
Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah Sidrap, yang memintanya
membawakan kuliah umum di depan ratusan mahasiswa dan civitas akademika, di STKIP
Muhammadiyah Sidrap, Ahad, 10 September 2017.
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula STKIP
Muhammadiyah Sidrap ini dikuti oleh seluruh pimpinan dan juga mahasiswa baru,
serta mahasiswa dari berbagai angkatan. Materi kuliah umum yang dibawakan
berjudul “Pendidikan Inovatif Menuju Bangsa Yang Berkemajuan.”
Dalam pemaparannya Erwin Akib
menyampaikan pentingnya berinovasi dan menjalani pendidikan di perguruan tinggi
sebagai solusi dalam memecahkan permasalahan-permasalahan pendidikan yang ada,
khususnya yang terkait dengan pendidik dan tenaga kependidikan.
“Mahasiswa dituntut bukan sekadar pintar,
melainkan juga harus cerdas dan lebih kreatif dalam menjalani proses
pembelajaran di perguruan tinggi,” tegas Erwin. (zak)