“Hari ini ‘kan pendaftaran cagub (calon gubernur)-mi to? Menurut kita’, apa yang menarik dari pendaftaran cagubka ini?” tanya Daeng Tompo’ kepada Daeng Nappa’ saat ngopi di warkop, tak jauh dari kantor KPU.
----------
PEDOMAN
KARYA
Selasa,
20 Februari 2018
Obrolan Daeng
Tompo’ dan Daeng Nappa’ (122):
Apa yang Menarik
dari Pendaftaran Cagubka Ini?
“Hari ini ‘kan pendaftaran cagub (calon
gubernur)-mi to? Menurut kita’, apa yang menarik dari pendaftaran cagubka ini?”
tanya Daeng Tompo’ kepada Daeng Nappa’ saat ngopi di warkop, tak jauh dari
kantor KPU.
“Aih, banyak sekali yang menarik, karena
lucu dan tidak normal,” kata Daeng Nappa’.
“Apanya yang tidak normal,” tukas Daeng
Tompo’.
“Liatmaki saja. Ada ketua parpol
mengantar pasangan calon A, tapi anggotana justru banyak yang pergi mengantar
pasangan calon B,” sebut Daeng Nappa’.
“Itumi yang kita anggap menarik?” tanya
Daeng Tompo’.
“Itu salah satuji,” kata Daeng Nappa’.
“Kalau kita’, siapa yang kita’ antar?”
tanya Daeng Tompo’ lagi.
“Ah, kita’ nonton-nontonmaki saja,
anggapmi itu pertunjukan drama kolosal,” kata Daeng Nappa’ lalu tertawa dan
keduanya pu’ tertawa-tawa. (asnawin)
Senin,
08 Januari 2018
-----
@Obrolan
121:
http://www.pedomankarya.co.id/2018/02/lucuna-kurasa-ini-pilgubka.html