PENDEKAR. Wakil Ketua DPRD Sulsel Ni’matullah (paling kiri), Anggota DPR RI Mukhtar Tompo (kedua dari kiri), Wakil Ketua DPRD Sulsel Ashabul Kahfi (kedua dari kanan), foto bersama Ketua Umum Tapak Suci Sulsel HM Ramli Haba, seusai ketiganya dikukuhkan sebagai Pendekar Tapak Suci, pada acara pembukaan Tanwir Tapak Suci, di Hotel Grand Asia, Jl Boulevard Makassar, Kamis, 22 Februari 2018. (ist)
-------
Sabtu, 24 Februari 2018
Tapak Suci Punya Pendekar di DPRD Sulsel, DPR RI, dan MPRI RI
MAKASSAR, (PEDOMAN
KARYA). Perguruan seni bela diri Tapak Suci
Putra Muhammadiyah kini punya pendekar di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)
Sulsel, di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), dan di Majelis Permusyawaratan
Rakyat Republik Indonesia (MPR RI).
Tidak
tanggung-tanggung, para pendekar tapak suci tersebut menduduki kursi pimpinan
pada lembaga perwakilan rakyat tersebut, dan beberapa di antara mereka juga menjabat
ketua di partai politiknya masing-masing.
Di
DPRD Sulsel, Tapak Suci Putra Muhammadiyah memiliki dua pendekar yang keduanya
menduduki kursi Wakil Ketua DPRD Sulsel, yakni Ashabul Kahfi dan Ni’matullah.
Keduanya juga kebetulan menjabat sebagai pimpinan parpol.
Ashabul
Kahfi menjabat Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Sulsel, sedangkan Ni’matullah
menjabat Ketua Umum Partai Demokrat Sulsel.
Di
DPR RI, ada Fahri Hamzah yang menduduki kursi Wakil Ketua DPR RI, dan juga ada
Anggota DPR RI Dapil Sulsel dari Partai Hanura, yakni Mukhtar Tompo.
Pendekar
Tapak Suci Putra Muhammadiyah di MPR RI, malah lebih tinggi lagi jabatannya,
yaitu Zulkifli Hasan, yang kini menduduki jabatan Ketua MPR RI dan juga Ketua
Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN.
Ashabul
Kahfi dan Ni’matullah dikukuhkan sebagai Pendekar Kehormatan, sedangkan Mukhtar
Tompo dikukuhkan sebagai Pendekar Kepala Tapak Suci Putra Muhammadiyah, pada
pembukaan Tanwir Tapak Suci, di Hotel Grand Asia, Jl Boulevard, Makassar, Kamis,
22 Februari 2018.
Adapun
Zulkifli Hasan dikukuhkan sebagai Pendekar Kehormatan Tapak Suci pada Jambore
Nasional Pendekar dan Kader Tapak Suci Putera Muhammadiyah, di Bumi Perkemahan
Wonogondang, Cangkringan Sleman, Jogyakarta, 22 Juli 2016.
Zulkifli
Hasan pun didaulat membuka Muktamar XV Tapak Suci Putra Muhammadiyah, di Balai
Sidang Muktamar 47 Kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, Jumat,
23 Februari 2018.
Pembukaan
Muktamar XV Tapak Suci turut dihadiri Wakil Ketua DPR RI yang juga Pendekar
Kehormatan Tapa Suci Fahri Hamzah, Ketua Umum Pimpinan
Pusat Tapak Suci Muhammad Afnan Samhari, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah
Sulsel Prof Ambo Asse, Plt Walikota Makassar
Samsu Rizal, Rektor Unismuh Makassar Abdul Rahman Rahim, serta sejumlah
undangan dan seribuan peserta muktamar. (as)