"Maksudku, orang-orang yang pindah parpol dan mengumumkan dirinya sebagai calon legislator dari parpol baruna," jelas Daeng Nappa'.
------
PEDOMAN KARYA
Rabu, 23 Mei 2018
Itu Namanya Politisi Kutu Loncat
(Obrolan Daeng Tompo' dan Daeng Nappa')
...
"Banyaknami muncul kutu loncat," kata Daeng Nappa' kepada Daeng Tompo'' saat jalan-jalan pagi seusai shalat subuh berjamaah di masjid.
"Kenapa ada kutu loncat muncul," tanya Daeng Tompo'.
"Maksudku, orang-orang yang pindah parpol dan mengumumkan dirinya sebagai calon legislator dari parpol baruna," jelas Daeng Nappa'.
"Itu namanya politisi kutu loncat," kata Daeng Tompo' sambil tertawa.
"Betul, betul, betul," kata Daeng Nappa' juga sambil tertawa.
"Sekarang kan parpol bukan lagi ideologi, tapi sepertiji pete'-pete, sepertiji kendaraan umum yang bisa dipilih-pilih untuk dikendarai," kata Daeng Tompo'.
"Nah, itumi yang mau kubilang," kata Daeng Nappa' sambil tersenyum.
"Jadi kita', kalau tidak berbakatki' jadi kutu loncat, tidak mampuki' pindah-pindah parpol, janganmaki' masuk di dunia politik," kata Daeng Tompo' sambil tersenyum kepada Daeng Nappa'.
"Aih, memang tidak berbakatka' saya. Biarmi mereka-mereka yang begitu, kita' janganmaki'," kata Daeng Nappa'.
#SelamatPagi
#Senin21Mei2018
#AsnawinAminuddin