Anggota DPR RI Resmi Pimpin IKA BKPRMI Sulsel


IKA BKPRMI SULSEL. Pengurus IKA BKPRMI Sulsel periode 2017-2022 yang diketuai Abubakar Wasahua, dilantik di Menara Pinisi Kampus Universitas Negeri Makassar (UNM), Jl AP Pettarani Makassar, Sabtu, 11 Agustus 2018. Acara pelantikan turut dihadiri Anggota DPD RI AM Iqbal Parewangi. (ist)








----- 
Ahad, 12 Agustus 2018


Anggota DPR RI Resmi Pimpin IKA BKPRMI Sulsel


Anwar Cece: Jadilah Fasilitator, Bukan Kompetitor BKPRMI Sulsel


MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Abubakar Wasahua, resmi memimpin Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Sulsel, periode 2017-2022.

Amanah sebagai Ketua IKA BKPRMI Sulsel sebenarnya ia terima sejak 13 Februari 2018, menggantikan Andi Patabai Pabokori, tetapi pelantikan pengurus IKA BKPRMI Sulsel baru dilaksanakan pada Sabtu, 11 Agustus 2018, di Menara Pinisi Kampus Universitas Negeri Makassar (UNM), Jl AP Pettarani Makassar.

Pelantikan dilakukan langsung Ketua Pimpinan Pusat IKA BKPRMI Dr Andi Kasman Makkuaseng, dan dihadiri sejumlah tokoh, antara lain Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) AM Iqbal Parewangi, yang juga tampil sebagai pembicara bersama Prof Syafiuddin, pada acara Dialog Kebangsaan yang digelar seusai acara pelantikan.

Setelah dilantik, Abubakar Wasahua, mengatakan, dirinya bersama pengurus sudah mengagendakan beberapa agenda penting, termasuk membangun sinergitas dengan pengurus BKPRMI Sulsel.

“Salah satu agenda utama yang akan kita dorong adalah menjadikan masjid sebagai corong perjuangan keumatan. Olehnya itu, kami akan membangun koordinasi dengan semua organisasi ke-Islam-an untuk mewujudkan hal itu,” kata Abubakar yang juga mantan Anggota DPRD Sulsel dari PPP.

Dia mengatakan, hubungan antar-pengurus dan alumni BKPRMI, bagaikan hubungan kakak dan adik. Pengurus IKA BKPRMI Sulsel, katanya, tidak akan melakukan intervensi terhadap program dan kegiatan-kegiatan pengurus BKPRMI Sulsel.

“Intinya kita bangun saja sinergitas,” kata Abubakar.


Bukan Kompetitor

Menanggapi pelantikan pengurus IKA BKPRMI Sulsel tersebut, Pelaksana Tugas Ketua BKPRMI Sulsel, Muhammad Anwar Cece, mengatakan, kata Ikatan Keluarga Alumni BKPRMI adalah suatu bentuk penegasan bahwa mereka lahir dari BKPRMI.

“Karena mereka alumni atau Ikatan Keluarga Alumni, berarti mereka lahir dari BKPRMI. Maka kami mengajak agar bersama-sama menghimpun diri dalam sebuah ikatan, tentu tujuannya tidak lain kecuali untuk memperkuat silaturrahim antar-alumni, menghimpun sumber daya emosional, serta ide dan gagasan untuk membangun dan memperkuat BKPRMI Sulsel sebagai bentuk pengabdian yang tulus terhadap rahim yang telah melahirkannya,” tutur Anwar Cece.

Dia mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus IKA BKPRMI Sulsel dan mengajak bersinergi dan berkolaborasi menjadi fasilitator program BKPRMI, dan bukan menjadi kompetitor pengurus BKPRMI Sulsel.

“Mari bersinerji dan berkolaborasi, serta menjadi fasilitator pengurus BKPRMI Sulsel,bukan menjadi competitor,” tandas Anwar Cece, yang didampingi Sekretaris BKPRMI Sulsel Amruddin Ambo Enre. (tom)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama