RAPAT KOORDINASI. Ketua DPW PBB Sulsel, Badaruddin Puang Sabang, memberikan pengarahan pada Rapat Koordinasi Komite Aksi Pemenangan Pemilu (KAPPU) Partai Bulan Bintang Sulawesi Selatan, di Hotel Ramayana, Makassar, Ahad, 25 November 2018. (Foto: Thamrin Nawawi / PEDOMAN KARYA)
--------
Jumat, 30 Nopember 2018
Partai
Bulan Bintang Targetkan 40 Kursi DPRD Kabupaten dan Kota se-Sulsel
RAPAT KOORDINASI. Sekretaris DPW PBB Sulsel, H Purnama Irianto Asadi, didampingi Ketua KAPPU PBB Sulsel, Andi Aman Pawennari,
Sekretaris KAPPU Marsalim Dharma, dan Aris Asnawi. (Foto: Thamrin Nawawi / PEDOMAN KARYA)
------
MAKASSAR,
(PEDOMAN KARYA). Partai Bulan Bintang (PBB) Sulsel
menargetkan merebut 40 kursi DPRD kabupaten dan kota se-Sulsel pada Pemilu
2019. Target tersebut dianggap wajar karena pada Pemilu, PBB Sulsel berhasil
merebut 30 kursi DPRD kabupaten dan kota se-Sulsel.
“PBB tingkat provinsi
Sulawesi Selatan selama mengikuti Pemilu selalu menempatkan kader-kadernya di
DPRD kabupaten dan kota se-Sulsel. Pada Pemilu 1999, kita berhasil merebut 30
kursi DPRD kabupaten dan kota. Target pada Pemilu 2019, kita merebut 40 kursi
DPRD kabupaten dan kota se-Sulsel,” kata Ketua PBB Sulsel, Badaruddin Puang Sabang.
Hal itu ia kemukakan
pada Rapat Koordinasi Komite Aksi Pemenangan Pemilu (KAPPU) Partai Bulan
Bintang Sulawesi Selatan, di Hotel Ramayana, Makassar, Ahad, 25 November 2018, yang
dihadiri ketua dan sekretaris PBB kabupaten dan kota se-Sulsel.
Badaruddin Puang Sabang
yang juga maju sebagai calon legislator (caleg) DPRD Sulsel Daerah Pemilihan
Sulsel 9, mengatakan, PBB sudah mengikuti pemilu sejak tahun 1999 dengan menggolkan 13 orang sebagai anggota DPR RI.
Pada Pemilu 2004, PBB menggolkan
11 orang anggota DPR RI, sementara pada Pemilu 2009 dan Pemilu Tahun 2014, PBB
tidak masuk ambang batas parlemen (parliamentary
threshold).
“Pada Pemilu 2019, PBB
tertekad kembali ke Senayan sesuai amanah Muktamar PBB Tahun 2015, yakni harus
memenuhi ambang batas parlemen,” tegas Badaruddin.
Calon
Presiden
Tentang sikap Ketua
Umum DPP PBB, Yusril Ihsa Mahendra yang memilih sebagai pengacara di kubu
Jokowi-Ma'ruf , Badaruddin mengatakan hal itu bukanlah masalah, karena Yusril
bekerja secara profesional.
“Teman-teman caleg agar
tetap berhati-hati dalam mengkampanyekan calon presiden, karena keputusan
partai belum menentukan sikap. Bagi sahabat silahkan berkompetesi dengan baik.
Hasil rapat ini akan dibawa ke Rakornas untuk menentukan arah dukungan calon
presiden. Yang terpenting sekarang bagaimana bisa duduk di parlemen sebanyak
mungkin,” kata Badaruddin.
Ketua KAPPU PBB Sulsel,
Andi Aman Pawennari, mengatakan, ada beberapa Dapil di Sulsel dari jumlah calon
legislatif belum memenuhi kuota, akan tetapi target legislator di setiap Dapil optimis
bisa terpenuhi.
PBB
Pinrang Target 6 Kursi
Ketua Dewan Pimpinan Cabang
(DPC) PBB Pinrang, Muhammad Tahir, beberapa waktu lalu mengatakan, DPC PBB
Pinrang mengajukan 37 calon legislator (caleg) DPRD Pinrang periode 2019-2024
yang tersebar pada enam Dapil.
“Kita menargetkan
merebut minimal satu kursi per Dapil, jadi total ada enam kursi yang akan rebut
pada Pemilu 2019,” kata Tahir. (Thamrin)