Rektor UNM Prof Husain Syam mengatakan, keberhasilan UNM memperoleh SNI Award membuktikan bahwa UNM konsisten dalam menerapkan Sistem Manajemen Mutu di lingkungan internal. (ist)
Sabtu, 24 November 2018
UNM Raih SNI Award Kategori Organisasi Pendidikan Tinggi
MAKASSAR,
(PEDOMAN KARYA). Universitas Negeri Makassar (UNM) untuk
pertamakalinya memperoleh penghargaan Standar Nasional Indonesia (SNI) Award
dari Badan Standarisasi Nasional (BSN). UNM berhasil meraih peringkat perak
dalam kategori Organisasi Pendidikan Tinggi.
Rektor UNM Prof Husain
Syam mengatakan, keberhasilan UNM memperoleh SNI Award membuktikan bahwa UNM
konsisten dalam menerapkan Sistem Manajemen Mutu di lingkungan internal.
“Salah satu bukti komitmen
organisasi adalah penerapan standar, baik Standar Nasional Sistem Manajemen
Mutu, Standar Nasional Pendidikan Tinggi, maupun Tata Kelola Universitas atau Good University Governance,” kata Husain
Syam kepada wartawan, di Makassar, Jumat, 23 November 2018.
Mantan Dekan Fakultas
Teknok UNM mengatakan, penghargaan SNI Award yang diterima di Jakarta pada Rabu,
21 November 2018, sekaligus menunjukkan bahwa UNM mampu berkompetisi di tingkat
lokal, regional, nasional, maupun internasional.
Dia juga mengemukakan
bahwa untuk Standar Manajemen Mutu, UNM telah memperoleh sertifikat penerapan
SNI ISO 9001.
“Tahun depan bersama
dengan BSN, akan diprogramkan pembinaan penerapan SNI ISO 17025 mengenai sistem
manajemen laboratorium di Lab Kimia yang ada pada Fakultas MIPA yang diharapkan
menjadi laboratorium uji, yang mendukung penerapan SNI produk unggulan Sulawesi
Selatan,” ujar Husain yang Guru Besar Bidang Pertanian.
Menurut dia, sebagai pusat
pendidikan, pengkajian dan pengembangan, pendidikan, sains, teknologi, dan seni
berwawasan kependidikan dan kewirausahaan, keberhasilan meraih SNI Award sekaligus
menjadi nilai tambah bagi UNM dalam menerapkan standar.
Kualitas SDM UNM, katanya,
menempati peringkat terbaik kelima nasional dari seluruh perguruan tinggi se-Indonesia
pada tahun 2017 yang dikeluarkan Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan
Tinggi.
Penghargaan ini
diberikan sebagai apresiasi atas komitmen yang tinggi dalam menerapkan SNI
secara konsisten dan berkelanjutan, berkinerja baik dan mampu menginternalisasi
aspek sosial ekonomi dan lingkungan dalam organisasinya.
Dia berharap SNI Award
dapat menjadi acuan organisasi untuk meningkatkan kinerja organisasi, karena
SNI Award menilai berbagai aspek yang dapat mendorong kemajuan organisasi dalam
mewujudkan kinerja yang lebih baik, termasuk manajemen dan kepemimpinan yang
fokus pada pelanggan, pengembangan sumberdaya, dan hasil bisnis. (ima)