“Yang membunuh itu dosen PTN (perguruan tinggi negeri) dan pejabat di kampusna. Yang dibunuh itu bukan dosen, tapi pegawai ASN (aparatur sipil negara) di kampus yang sama,” jelas Daeng Nappa’.
----------
PEDOMAN KARYA
Selasa, 26 Maret 2019
Obrolan
Daeng Tompo’ dan Daeng Nappa’:
Sadisna itu Dosen yang Bunuhki Teman Kerjana
“Sadisna itu dosen yang
bunuhki teman kerjana. Baru yang nabunuh itu perempuan lagi kodong,” kata Daeng
Nappa’ kepada Daeng Tompo’ saat ngopi di warkop terminal saya menunggu waktu
shalat lohor.
“Dimana? Kapan
kejadianna?” tanya Daeng Tompo’.
“Aih, ketinggalan
beritaki’ seng kita’,” kata Daeng Nappa’ sambil tersenyum.
“Kenapa bisa? Tegana itu
nabunuh temanna sesama dosen,” ujar Daeng Tompo’.
“Yang membunuh itu
dosen PTN (perguruan tinggi negeri) dan pejabat di kampusna. Yang dibunuh itu
bukan dosen, tapi pegawai ASN (aparatur sipil negara) di kampus yang sama,”
jelas Daeng Nappa’.
“Apa masalahna? Kenapa
bisa kodong?” tanya Daeng Tompo’.
“Pengakuanna itu
dosenga setelah ditangkap sama polisi, pada Kamis sore, mereka janjian ketemu
setelah pulang kerja. Setelah ketemu di suatu tempat, itu dosenga naparkirki
mobilna, baru pindahki ke mobilna itu perempuanga. Jadi itu perempuanga
bergeserki ke kursi sebelah kiri, dan ini yang laki-laki yang bawa mobil,”
papar Daeng Nappa’.
“Terus,” tukas Daeng
Tompo’.
“Mereka berdua naik
mobil mutar-mutar sambil cerita-cerita mulai sore sampai malam. Mereka kemudian
bertengkar dan akhirnya ini yang laki-laki nabunuhki itu perempuanga di dalam
mobil,” lanjut Daeng Nappa’.
“Terus,” tukas Daeng
Tompo’ penasaran.
“Setelah matimi itu
perempuanga, langsungmi natinggalkan di pinggir jalan di halaman ruko. Besoknapi
baru diliatki mayatna sama masyarakat dan hari itu juga polisi tangkapki itu
dosenga,” tutur Daeng Nappa’.
“Jangan-jangan
selingkuhki ini dua oranga,” ujar Daeng Tompo’ dengan nada tanya.
“Begitumi dugaan orang.
Makanya, kita’ kalau banyak uangta’, janganmaki’ coba-coba selingkuh,” kata
Daeng Nappa’ sambil tertawa, tapi Daeng Tompo’ hanya tersenyum pahit. (asnawin)
Selasa, 26 Maret 2019