DIISTIRAHATKAN. Kepala BPKD Takalar, Gazali Mahmud (kiri), dan Sekda Takalar Arsyad Taba, diistirahatkan untuk sementara waktu dari tugasnya karena sakit. Bupati Syamsari menunjuk Rahmansya Lantara sebagai PlH Sekda, dan Faisal Sahing sebagai PlH Kepala BPKD.
------
Kamis, 17 September 2020
Sekda dan Kepala BPKD Takalar Diistirahatkan Karena Sakit
- Syamsari Tunjuk Rahmansyah Lantara PlH Sekda
- Faisal Sahing PlH Kepala BPKD
TAKALAR,
(PEDOMAN KARYA). Sekda Takalar Arsyad, dan Kepala Badan
Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Gazali Mahmud, diistirahatkan untuk sementara
waktu dari tugasnya karena sakit.
Kedua pejabat tersebut
disarankan melakukan isolasi mandiri terkait kondisi kesehatannya yang tidak
dapat menjalankan tugas-tugasnya dengan
baik. Informasi yang dihimpun, Arsyad dan Gazali sudah beberapa pekan tidak bisa
menjalankan tugas dengan baik karena sakit.
Sekda Arsyad yang
pernah dikabarkan terpapar Covid 19 diminta untuk melakukan pemeriksaan
kesehatan secara menyeluruh alias medical check up, serta isolasi mandiri.
Selain pernah terpapar
virus corona atau Covid-19, Arsyad juga memiliki riwayat kormobid, penyakit
jantung.
Kepala BPKD Takalar, Gazali,
konon sudah beberapa hari dirawat di RSUD Padjonga Daeng Ngalle Takalar, karena
demam.
Karena kendala
kesehatan mereka itulah, Bupati Takalar, Syamsari Kitta akhirnya meminta
keduanya melakukan pemeriksaan kesehatan secara intensif.
“Saya kira Pak Sekda dan Pak Kepala BPKD harus
melakukan isolasi mandiri karena kondisi kesehatan yang kurang stabil,
terkhusus untuk Pak Sekda segera melakukan medical check up,” kata Syamsari,
Selasa 15 September 2020.
Tunjuk
Pelaksana Harian
Sekadar informasi, eksekutif
dan legislatif di Takalar kini sedang mempersiakan tahapan pembahasan Anggaran
Pendapatan dan Belanja Daeran (APBD) Perubahan 2020 di DPRD Takalar.
Tentu saja, Sekda dan Kepala
BPKD harus hadir secara fisik pada pembahasan tersebut. Karena keduanya sedang
sakit, Bupati Syamsari Kitta akhirnya memutuskan menunjuk pelaksana harian
selama keduanya berobat.
Pejabat yang ditunjuk
yaitu Rahmansya Lantara sebagai PlH Sekda, dan Faisal Sahing sebagai PlH Kepala
BPKD. Rahmansya Lantara saat ini menjabat Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD),
sedangkan Faisal Sahing saat ini menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan
Pertamanan Kabupaten Takalar.
“Tugas dari Pelaksana Harian yang harus segera diselesaikan adalah Rancangan RAPBD Perubahan Tahun 2020, dan menyusun RAPBD Pokok 2021. Dua poin penting ini sangat mendesak untuk diselesaikan,” tegas Syamsari Kitta yang juga pernah duduk sebagai Anggota DPRD Sulsel. (Hasdar Sikki)