TAMAN LALU LINTAS. Anggota Satlantas Polres Gowa mempercantik Taman Lalu Lintas di Kompleks Taman Kanak-kanak Kemala Bhayangkari, jalan poros Malino, Kecamatan Somba Opu, Gowa, Selasa, 03 November 2020. (ist)
-----
Rabu, 04 November 2020
Operasi Zebra 2020, Satlantas Polres Gowa Percantik Taman Lalu Lintas
GOWA, (PEDOMAN KARYA). Satlantas Polres Gowa sangat aktif dan kreatif di bawah komanda AKP Mustari SH. Kreativitas itu antara lain memasang tiang dan bendera merah putih di depan rumah warga yang tidak mengibarkan bendera merah putih pada bulan Agustus silam.
Juga membagi-bagikan masker kepada para pengendara saat berlangsungnya Operasi Zebra. Dan kini mempercantik Taman Lalu Lintas di Kompleks Taman Kanak-kanak Kemala Bhayangkari, jalan poros Malino, Kecamatan Somba Opu, Gowa.
Dalam.giat korvey di are Taman Lalu Lintas tersebut, Selasa sore, 03 November 2029, para anggota Satlantas Polres Gowa membersihkan taman, menyapu, mengangkut tanah, mencabut rumput, menanam bunga, dan mengecat dengan warna khas lalu lintas yakni biru putih.
KBO Satlantas Polres Gowa, Iptu Ida Ayu Made SH, menjelaskan, kegiatan giat korvey membersihkan lingkungan adalah sebagai implementasi Operasi Zebra 2020.
"Dengan lingkungan sekitar yang bersih dan sehat, secara tidak langsung kita dapat memutus mata rantai penularan Covid-19," kata Ida Ayu.
Kasat Lantas Polres Gowa AKP Mustari SH, menambahkan bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan pengecatan tembok taman dan juga membuat kolam ikan.
"Insya Allah dalam waktu dekat kami akan melakukan pengecatan pada tembok sebelah selatan, membuat kolam ikan, kemudian memasang Replika Rambu Rambu Lalu lintas, contohnya marka jalan," kata Mustari.
Dia berharap dengan memberikan edukasi dan pengenalan rambu sejak dini kepada anak-anak TK, dapat menumbuhkan kesadaran tertib berlalu lintas, sehingga kelak dewasa akan menjadi warga yang tertib berlalu lintas. (asnawin)