Dahlan Abubakar Jabat Ketua Departemen Ilmu Komunikasi Uncokro Makassar

PELANTIKAN PEJABAT. Dewan Pembina Yayasan “Sari” Prof Basri Hasanuddin (tengah) didampingi Ketua Yayasan Dr Rahmat Hasanuddin (paling kiri) dan Rektor Uncokro Makassar Prof Tahir Kasnawi, memberikan sambutan pada acara pelantikan pejabat struktural Uncokro Makassar, di Kampus Uncokro, Jl Perintis Kemerdekaan, No 7, KM 11, Makassar, Jumat, 21 Mei 2021. (Foto:  M Dahlan Abubakar)



------- 

Sabtu, 22 Mei 2021

 

 

Dahlan Abubakar Jabat Ketua Departemen Ilmu Komunikasi Uncokro Makassar

 

 

MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Wartawan senior dan mantan Pemimpin Redaksi Harian Pedoman Rakyat, Dr HM Dahlan Abubakar, mendapat amanah menjabat Ketua Departemen Ilmu Komunikasi Universitas Cokroaminoto (Uncokro) Makassar.

Mantan Kepala Humas Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar diambil sumpahnya bersama sejumlah pejabat lainnya oleh Rektor Uncokro Prof Tahir Kasnawi, di Kampus Uncokro, Jl Perintis Kemerdekaan, No 7, KM 11, Makassar, Jumat, 21 Mei 2021.

Pelantikan disaksikan Dewan Pembina Yayasan “Sari” Prof Basri Hasanuddin (mantan Rektor Unhas), dan dan Ketua Yayasan Dr Rahmat Hasanuddin.

Pejabat lain yang dilantik yaitu Dr Ibrahim Saman (WR 1 Bidang Akademik), Roswiyanti SE MM (WR II Bidang Perencanaan & Keuangan), Hj A Suryani Syamsuddin SE MM (WR III Bidang Kemahasiswaan & Kerjasama).

Sekretaris Universitas Dr Ida Suryani, Dekan Fakultas Pertanian Dr Marliana S Palad, Dekan Fakultas Ilmu Sosial, Ekonomi, & Humaniora Dr Akriani Dewi Bau Sinrang, Dekan Fakultas Perikanan Dr Muhammad Yusuf, Dekan Fakultas Teknik A Muhammad Syafar ST MT, Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan Samsiana SKM MKes, Dekan Fakultas Ilmu Agama Islam Dr H Syamsul Bachri Lc MA.

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (LPPM) Dr Lukman Daris, Ketua SPMI Drs.Anwar Enre MM, serta sejumlah pejabat lainnya, termasuk Kepala Tata Usaha (KTU) dan Kepala Bagian (Kabag).

Rektor Uncokro Makassar, Tahir Kasnawi mengatakan, pelantikan para pejabat Uncokro tersebut bertepatan dengan 23 tahun usia reformasi dan diharapkan para pejabat yang dilantik dapat memikul tanggung jawab dan amanah.

“Amanah tersebut harus dapat dikembangkan bersama sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing,” tandas Tahir.

Ketua Yayasan “Sari”, Rahmat Hasanuddin mengingatkan, jabatan itu tidak hanya merupakan sebuah kehormatan, tetapi juga merupakan amanah yang disertai tanggung jawab.

Dewan Pembina Yayasan “Sari” yang menaungi Uncokro Basri Hasanuddin mengharapkan di bawah kepemimpinan Tahir Kasnawi, Uncokro Makassar diharapkan melakukan banyak kegiatan yang dapat dieksekusi.

“Kita harus memanfaatkan waktu yang begitu cepat dan memerlukan tim kerja yang memiliki konsep menyiasati situasi yang serba dinamis,” ujar Basri Hasanuddin.

Basri Hasanuddin yang pernah menjabat Menteri Pengentasan Kemiskinan di era Presiden Megawati Soekarnputri menekankan, Uncokro perlu segera menyusun rencana strategis berdasarkan konsep, kompetensi, dan kapabilitas.

Dia mengatakan, kita harus cepat berpikir ke depan guna mengantisipasi perkembangan yang terjadi dan universitas merupakan lembaga yang dapat beradaptasi dengan dinamika yang cepat itu.

“Kita harus merancang program untuk beradaptasi dengan perkembangan alat teknologi yang kadang-kadang kita belum tahu formatnya, guna mengatasi masalah-masalah yang ingin diketahui. Dan salah satu caranya adalah dengan meningkatkan kualitas pendidikan, baik soft skill maupun hard skill-nya,” ujar Basri Hasanuddin yang juga pernah menjabat Duta Besar RI di Iran. (win)

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama