Penggiat Literasi Makassar Bantu Tata Perpustakaan SDN 57 Bulu-bulu Maros

Penggiat literasi Makassar berkolaborasi dengan Dinas Perpustakaan Kabupaten Maros, membantu menata Perpustakaan Sekolah Sekolah Dasar Negeri 57 Bulu-bulu, Kecamatan Marusu, Kabupaten Maros. Buku-buku, rak-rak, dan ruangan perpustakaan ditata dan dilakukan pemasangan sistem otomasi perpustakaan sekolah. (ist)





-------- 

Sabtu, 31 Juli 2021

 

 

Penggiat Literasi Makassar Bantu Tata Perpustakaan SDN 57 Bulu-bulu Maros

 

 

MAROS, (PEDOMAN KARYA). Penggiat literasi Makassar berkolaborasi dengan Dinas Perpustakaan Kabupaten Maros, membantu menata Perpustakaan Sekolah Sekolah Dasar Negeri 57 Bulu-bulu, Kecamatan Marusu, Kabupaten Maros.

Buku-buku, rak-rak, dan ruangan perpustakaan ditata dan dilakukan pemasangan sistem otomasi perpustakaan sekolah.

Penataan perpustakaan SDN 57 Bulu-bulu, yang kini di bawah pimpinan Kepala Sekolah Sri Wahyuni SPd MM, dilakukan pada Jumat, 30 Juli 2021. Penggiat literasi Makassar yang datang yaitu Melati Syahrir, Sitti Nurnisa Wirda Fausa, Meilda, dan Dini Nurul Nazhifah.

Melati Syahrir mengatakan, pembinaan perpustakaan sekolah ini dilakukan berdasarkan amanat Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007, tentang Perpustakaan.

Dia mengatakan, Pasal 23 ayat (1) UU Perpustakaan menyatakan bahwa setiap sekolah / madrasah wajib menyelenggarakan perpustakaan yang memenuhi Standar Nasional Perpustakaan dengan memperhatikan Standar Nasional Pendidikan.

“Perpustakaan SDN 57 Bulu-bulu memang masih perlu pembenahan, baik dari segi koleksi, sarana, pengelola, maupun dalam hal kegiatan literasi, terutama yang berkaitan dengan kegiatan peningkatan kegemaran membaca,” kata Melati Syahrir.

Tim Dinas Perpustakaan Kabupaten Maros dikoordinir oleh Burhanuddin. Sebagai pustakawan, Burhanuddin mengaku senang dan berterima kasih atas dukungan yang diberikan oleh teman-temannya sesama pustakawan dari Makassar.

Kepala UPTD SDN 57 Bulu-bulu, Kecamatan Marusu, Sri Wahyuni mengatakan, kehadiran perpustakaan di sekolahnya menjadi semangat baru bagi pengelola perpustakaan sekolah, serta para guru dan murid, karena rencanya pada tanggal 05 Agustus 2021, akan ada peluncuran sekolah digital oleh Bupati Maros, Chaidir Syam.

“Kami berharap perpustakaan sekolah kami semakin maju dan berkembang, sehingga memberi kemanfaatan bagi peserta didik pada khususnya, dan warga sekolah pada umumnya,” kata Sri Wahyuni. (mel)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama