Dosen Unismuh Perkenalkan E-DDC pada Pelatihan Manajemen Perpustakaan di Barru

MANAJEMEN PERPUSTAKAAN. Dosen Unismuh Makassar memperkenalkan Electronic-Dewey Decimal Classification (E-DDC) pada pelatihan manajemen perpustakaan di Kabupaten Barru, Ahad, 22 Agustus 2021.





----------- 

Kamis, 26 Agustus 2021

 

 

Dosen Unismuh Perkenalkan E-DDC pada Pelatihan Manajemen Perpustakaan di Barru

 

 

Pelatihan Digelar di Rumah Baca #BarruMembaca

 

 

BARRU, (PEDOMAN KARYA). Dosen Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar memperkenalkan Electronic-Dewey Decimal Classification (E-DDC) pada pelatihan manajemen perpustakaan di Kabupaten Barru, Ahad, 22 Agustus 2021.

Kegiatan bertajuk “Pelatihan Penggunaan Electronic-Dewey Decimal Classification (E-DDC) dalam Manajemen Perpustakaan Komunitas”, digelar di Rumah Baca #BarruMembaca, dan diikuti sepuluh peserta, terdiri atas pengelola #BarruMembaca dan mahasiswa.

“Pelatihan ini kami adakan karena belum adanya model pencatatan kepustakaan yang terstandarisasi. Pengelolaan kepustakaan masih manual,” jelas dosen Unismuh, Andi Risvan, yang didampingi rekannya, Asriani Hasan, yang melaksanakan kegiatan tersebut, kepada wartawan di Makassar, Kamis, 26 Agustu 2021.

Kedua dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Unismuh Makassar itu menjelaskan, pelatihan itu merupakan program Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) hibah internal tahun 2021.

“Kegiatan PKM ini dilaksanakan dengan tujuan memberikan keterampilan bagi mitra dalam hal membuat sistem klasifikasi kepustakaan, dengan menggunakan Dewey Decimal Classification (DDC) dan mengintegrasikan sistem Dewey Decimal Classification (E-DDC) dan teknologi informasi menggunakan Electronic-Dewey Decimal Classification (E-DDC) dengan software Senayan Library Management System (SLiMS),” jelas Andi Risvan.

Asriani Hasan menambahkan, hasil dari kegiatan ini, peserta telah memahami konsep Dewey Decimal Classification (E-DDC) sebagai metode pengklasifikasian bahan pustaka dan mampu mengaplikasikan Electronic-Dewey Decimal Classification (E-DDC).

Pemilik rumah baca #BarruMembaca, Anhar Dana Putra, menyampaikan rasaterima kasih atas dipilihnya tempat mereka sebagai mitra dalam kegiatan PKM dosen Unismuh Makassar.

Ia mengaku sangat terbantu dengan adanya kegiatan PKM tersebut, terutama dalam penggunaan teknologi Electronic-Dewey Decimal Classification (E-DDC).

“Kami berharap kegiatan ini akan berlanjut dan bisa lebih memberi manfaat bagi rumah baca yang kami kelola dan juga bagi pengembangan sistem aplikasinya,” kata Anhar. (Kahar)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama