Mimpi Besar Amran Sulaiman Sebagai Ketua IKA Unhas Makassar

KETUA IKA UNHAS. Amran Sulaiman terpilih sebagai Ketua IKA Unhas periode 2022-2026 menggantikan Jusuf Kalla yang telah 25 tahun menjabat Ketua IKA Unhas, setelah mengungguli pesaingnya, Haedar A Karim (Direktur Utama PT Nindya Karya). Amran memperoleh 82 suara, sedangkan Haedar mendapatkan 42 suara pada Mubes IKA Unhas, di Hotel Four Points by Sheraton Makassar, Sabtu, 05 Maret 2022. (int)




-----

Selasa, 08 Maret 2022

 

 

Mimpi Besar Amran Sulaiman Sebagai Ketua IKA Unhas Makassar

 

 

MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Andi Amran Sulaiman menyatakan memiliki mimpi besar sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Hasanuddin (Unhas).

“Mimpi besar kami, IKA Unhas bersinergi untuk membangun negeri. Sumber Daya Manusia (SDM) kita sangat besar. IKA Unhas harus mengambil peran. Kami akan memulai dengan membuat big data alumni Unhas,” kata Amran.

Mantan Menteri Pertanian (2014-2019) mengemukakan mimpi besarnya itu saat memberikan sambutan seusai terpilih sebagai Ketua IKA Unhas Periode 2022-2026, pada Musyawarah Besar (Mubes) IKA Unhas, di Hotel Four Points by Sheraton Makassar, Sabtu, 05 Maret 2022.

IKA Unhas bagi Amran adalah medan pengabdian. Dia mengatakan, Mubes IKA Unhas rasanya sempurna karena dihadiri oleh putra-putri terbaik keluaran Unhas yang ke depannya diharapkan akan melakukan yang terbaik untuk IKA Unhas.

Masa depan Indonesia, katanya, ada di timur, karena sumber nikel terbesar dunia ada di Indonesia, di mana 52 persen ada di Sulawesi sebagai wilayah IKA Unhas.

“Sebagai alumni Unhas, besar harapan kita bisa menggarap ini,” kata Amran yang merupakan kakak kandung dari Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.

Tentang alumni Unhas, Amran mengatakan, para alumni Unhas perlu menggandeng generasi yang lebih di belakang.

“Jangan tercecer mencari pekerjaan, dan nantinya kita akan petakan perusahaan-perusahaan milik alumni,” kata Amran.

Amran Sulaiman terpilih sebagai Ketua IKA Unhas periode 2022-2026 menggantikan Jusuf Kalla yang telah 25 tahun menjabat Ketua IKA Unhas, setelah mengungguli pesaingnya, Haedar A Karim (Direktur Utama PT Nindya Karya). Amran memperoleh 82 suara, sedangkan Haedar mendapatkan 42 suara.

Mantan Gubernur Sulsel yang kini menjabat Menteri Pertanian RI, Syahrul Yasin Limpo, sebenarnya juga maju sebagai calon Ketua IKA Unhas, namun hingga pemilihan berlangsung, Syahrul belum berada di tempat, sehingga dirinya tidak diikutkan dalam pemilihan.

Acara pembukaan Mubes IKA Unhas sehari sebelumnya di tempat yang sama, dihadiri Jusuf Kalla, Rektor Unhas Prof Dwia Aries Tina Palubuhu, serta Rektor Unhas terpilih Prof Jamaluddin Jompa. (kiya)


-----

Berita terkait:

Dwia Aries Tina Palubuhu: Peran IKA Unhas Strategis Bagi Kemandirian


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama