------
Rabu, 24 Agustus 2022
BPK
Sulsel Siap Kawal Keberlanjutan Akuntabilitas Pengelolaan Keuangan di Sulsel
MAKASSAR,
(PEDOMAN KARYA). Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi
Sulawesi Selatan, Amin Adab Bangun, menyatakan berkomitmen mengawal
keberlanjutan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah di Pemerintah Provinsi
Sulawesi Selatan serta seluruh Pemerintah Kabupaten dan Pemerintah Kota se-Sulsel.
“Kami berharap komunikasi
yang intens bisa terjalin kuat antara BPK bersama Pemprov Sulsel. Kita juga
mendorong Bapak Gubernur untuk mendukung dan memotivasi peningkatan Tata Kelola
Keuangan Daerah di Wilayah Sulsel, agar seluruh Kabupaten/Kota bisa meraih WTP
(Wajar Tanpa Pengecualian),” kata Amin Adab Bangun.
Hal itu ia sampaikan saat
melakukan kunjungan audiensi dengan Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, di
Rumah Jabatan Gubernur Sulsel, Selasa, 23 Agustus 2022.
Amin Adab Bangun yang
didampingi jajaran pimpinan BPK RI Sulsel, melakukan audiensi dengan Gubernur Sulsel
untuk menyampaikan bahwa dirinya mendapat amanah sebagai Kepala BPK RI Sulsel
yang baru.
“Selamat datang di Provinsi
Sulawesi Selatan, Bapak Amin Adab Bangun, sebagai Kepala Perwakilan BPK RI
Provinsi Sulawesi Selatan yang baru. Semoga sukses dalam mengemban amanah di
Provinsi Sulawesi Selatan,” kata Andi Sudirman sambil menyalami dan tersenyum kepada
Amin Adab Bangun.
Tak lupa pula, Andi
Sudirman mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Paula Henry Simatupang, yang
telah sukses dalam menyelesaikan penugasan sebagai Kepala Perwakilan BPK RI
Provinsi Sulawesi Selatan.
“Komitmen kita untuk
membangun pondasi (sistem pemerintahan) yang kuat. Kita harap sinergitas terus
terjalin dalam mengawal keberlanjutan akuntabilitas dan transparansi dalam
penyusunan laporan keuangan laporan keuangan pada Pemprov Sulsel dan Pemerintah
Kabupaten/Kota se Sulsel,” kata Andi Sudirman.
Dengan komunikasi yang
intensif dalam penyelesaian permasalahan pengelolaan keuangan baik dengan BPK
dan BPKP, Pemprov Sulsel bisa mendapatkan opini WTP atas Laporan Keuangan
Pemerintah Daerah (LKPD) Pemprov Sulsel tahun 2021.
Tahun sebelumnya, pada
LKPD tahun 2020, Pemprov Sulsel mendapat Opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP).
“Dengan WTP ini, alhamdulillah
Pemprov Sulsel mendapatkan kepercayaan dari masyarakat dan dari investor untuk
berinvestasi di Sulsel. Yang tentunya berdampak positif pada upaya pemulihan
perekonomian,” kata Andi Sudirman. (fitra)