Willy Antony Gunawan memperoleh penghargaan Rekor MuRI sebagai Motivator Termuda Yang Telah Berkarya pada 8 Negara. (ist) |
--------
Kamis, 08 Juni 2023
Willy
Antony Gunawan Motivator Termuda di 8 Negara
MAKASSAR,
(PEDOMAN KARYA). Namanya belum terlalu dikenal. Usianya
juga masih terbilang muda. Namun Willy Antony Gunawan atau akrabnya disapa
Willy, sudah termasuk dikenal di kalangan tertentu sebagai motivator.
Bukan hanya di Indonesia, melainkan juga dikenal di sejumlah negara dan kerap diundang menjadi motivator dalam dunia bisnis.
Janto Gunawan, ayah Willy menceritakan bahwa Willy awalnya sering diminta sharing (berbagi) oleh teman-temannya, karena Willy kerap mengeluarkan ide-ide cemerlang dengan solusi cara mengekseskusikan idenya tersebut.
Willy pun kemudian dikenal
sebagai entepreneur dan motivator bisnis. Dari sini Willy menjadi perhatian
oleh beberapa entepreneur saat berada di Korea Selatan. Awal keberangkatan
Willy ke Korea Selatan untuk mengikuti exchange student pada tahun 2016.
Sukses menjadi
motivator di Korea Selatan, Willy mengundang perhatian beberapa entepreneur dan
pembicara lainnya, sehingga ia direkomendasikan dan diundang ke Beijing, China,
untuk berbicara di depan banyak orang.
Dari perjalanan inilah
berita tentang Willy beredar luas, sehingga tahun 2017, Willy diundang ke
Berlin, Jerman. Setelah tampil di Berlin, beberapa negara di Eropa pun
mengundangnya.
Karena usianya yang
masih sangat muda belia dan sudah mampu tampil sebagai entepreneur dan
motivator secara professional di mancanegara, Willy pun mendapatkan penghargaan
dari MURI sebagai Motivator Termuda Yang Telah Berkarya pada 8 Negara. (Muhammad David Aritanto)