Puluhan Siswa SMAN 9 Gowa Mantapkan Pilihan Lanjut Kuliah di Unismuh Makassar

MANTAPKAN PILIHAN. Kepala SMAN 9 Gowa, H Tajuddin Limpo SPd MSi, foto bersama sejumlah siswanya saat menghadiri acara Launching Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun 2024, di Kampus Unismuh, Jl Sultan Alauddin, Makassar, Senin, 11 Desember 2023. (ist)


------

Jumat, 15 Desember 2023

 

Puluhan Siswa SMAN 9 Gowa Mantapkan Pilihan Lanjut Kuliah di Unismuh Makassar

 

MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Setelah mengikuti prosesi launching Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun Akademik 2024/2025 Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, di Balai Sidang Muktamar 47 Kampus Unismuh, Jl Sultan Alauddin, Makassar, Senin, 11 Desember 2023, puluhan siswa SMAN 9 Gowa semakin yakin dan memantapkan hatinya melanjutkan pendidikan di Unismuh Makassar.

“Anak-anak (siswa SMAN 9 Gowa) semakin mantap ingin melanjutkan kuliah di Unismuh Makassar,” kata Kepala SMAN 9 Gowa, H Tajuddin Limpo SPd MSi, kepada beberapa dosen dan juga wartawan saat menghadiri Launching PMB Unismuh.

Perguruan tinggi yang mengundang siswa ke kampus pada momen peluncuran penerimaan mahasiswa baru, katanya, sepertinya baru pertama kali diadakan, dan itu dilakukan oleh Unismuh Makassar.

“Luar biasa, Unismuh Makassar mengundang dua ribuan siswa dari berbagai sekolah untuk menghadiri acara Launching Penerimaan Mahasiswa Baru,” kata Tajuddin.

Kebijakan mendatangkan siswa dengan menjemput dan mengantar pulang ke sekolah masing-masing, lanjutnya, adalah langkah sangat baik untuk memperkenalkan lebih jauh Unismuh Makassar kepada siswa yang akan melanjutkan jenjang pendidikan ke perguruan tinggi.

“Para siswa yang melihat dan menyaksikan langsung sarana dan prasarana Unismuh Makassar, tentu akan semakin lebih yakin memilih Unismuh lanjut kuliah,” kata Tajuddin.

Mengundang siswa ke kampus pada momen peluncuran PMB, katanya, adalah langkah strategis mendekatkan Unismuh Makassar kepada para siswa yang kelak akan melanjutkan studi ke jenjang pendidikan tinggi.

Beberapa tahun terakhir, ujar Tajuddin, siswa SMAN 9 Gowa termasuk paling banyak persentase siswanya yang melanjutkan pendidikan ke Unismuh Makassar.

“Tahun lalu, SMAN 9 Gowa menempati rangking 4 sekolah yang terbanyak meloloskan alumninya kuliah di Unismuh Makassar. Semoga tahun ini semakin banyak,” kata Tajuddin yang mantan Kepala SMAN 6 Gowa.

 

Alumni Unismuh di SMA 9 Gowa

 

Tajuddin mengatakan, alumni Unismuh Makassar juga banyak yang jadi guru di SMAN 9 Gowa, antara lain Azizatul Ulfah SPd (matematika) dan Delvika Dinri SPd (seni rupa) keduanya status guru P3K.

Nurjannah SPd (matematika), Eka Nur SPd (Bahasa Indonesia), Nurul Fatwa Rasyid SPd (sosiologi), Muhammad Rizal SPd (Bahasa Inggris), Hasnah SPd (sosiologi), Hayati Harun SE (ekonomi), Abdullah SPd (sosiologi), dan Hasma Nasrun SPd (Bahasa Inggris). (zak)

 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama