Tahun 2023, Mahasiswa Unhas Rebut 236 Juara I Berbagai Ajang Kompetisi

BINCANG AKHIR TAHUN. Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa (paling kiri), didampingi Sekretaris Universitas (Sekun) Unhas Prof Sumbangan Baja (tengah), Kepala Kantor Sekretariat Rektor Unhas Dr Sawedi Muhammad, memberikan keterangan dalam Bincang Akhir Tahun Bersama Wartawan, di Lantai 8 Rektorat Kampus Unhas, Jumat, 29 Desember 2023. (Foto: Asnawin Aminuddin / PEDOMAN KARYA) 

 

-----

Selasa, 02 Januari 2024


Catatan Pendidikan Tahun 2023:

 

Tahun 2023, Mahasiswa Unhas Rebut 236 Juara I Berbagai Ajang Kompetisi

 

Oleh: Asnawin Aminuddin

 

Tahun 2023 telah berlalu dan kita sudah memasuki tahun 2024. Di bidang pendidikan, khususnya pendidikan tinggi, sejumlah perguruan tinggi berhasil mengukir banyak prestasi, baik prestasi perorangan, maupun prestasi lembaga.

Salah satu perguruan tinggi yang berhasil meraih banyak prestasi pada tahun 2023, yaitu Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, yang memang merupakan perguruan tinggi terbesar di kawasan timur Indonesia dan salah satu perguruan tinggi terbesar di Indonesia.

Di sepanjang Januari hingga Desember 2023, mahasiswa Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar merebut 236 Juara I berbagai ajang lomba dan kompetisi tingkat internasional, tingkat nasional, tingkat regional, dan tingkat lokal.

Selain itu, mahasiswa Unhas juga berhasil Juara II pada 255 ajang lomba dan kompetisi, serta Juara III pada 219 ajang lomba dan kompetisi, dengan melibatkan total mahasiswa sebanyak 1.492 orang.

Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa dalam Bincang Akhir Tahun, di Lantai 8 Rektorat Unhas, Tamalanrea, Makassar, Jumat, 29 Desember 2023, mengatakan, Tim Mahasiswa Unhas berhasil meraih prestasi gemilang di Program Kreativitas Mahasiswa – Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PKM-PIMNAS 36).

PKM – PIMNAS 36 dilaksanakan di Kampus Universitas Padjajaran (Unpad), Jatinangor dan Dipati Ukur, Jawa Barat, 26 November – 01 Desember 2023.

Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) merupakan even resmi tahunan Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam bidang penalaran untuk memperlombakan karya ilmiah mahasiswa tingkat nasional.

PIMNAS merupakan kompetisi tahap akhir dari Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), forum berskala nasional bagi mahasiswa untuk melakukan presentasi dan komunikasi melalui kreasi intelektual.

Dalam PKM-PIMNAS 36 Tahun 2023, Unhas Makassar menempati peringkat ke-7 dengan perolehan 6 emas, 3 perak, 4 perunggu, serta meraih 2 presentasi favorit dan 3 penghargaan mahasiswa bertalentadi UNPAD pada awal Desember 2023.

Selain prestasi juara dalam berbagai ajang lomba, Unhas Makassar juga mendapatkan berbagai penghargaan, antara lain penghargaan dari Bank Indonesia (BI) sebagai Perguruan Tinggi dengan Implementasi QRIS Terbaik di Sulawesi Selatan.

“Penghargaan diserahkan pada 05 Desember 2023. Ini menunjukkan kerja sama dan kolaborasi dalam mengembangkan sistem terintegrasi dengan digitalisasi, khususnya di bidang keuangan,” kata Prof JJ, sapaan akrab Prof Jamaluddin Jompa.

Prestasi lainnya yaitu Fakultas Hukum Unhas meraih peringkat 4 sebagai Fakultas Hukum terbaik secara nasional menurut Scimago Institution Rangking. Peringkat ini didasarkan pada kinerja ilmiah, penelitian, inovasi, dan kontribusi terhadap masyarakat.

Unhas pun menerima hibah kapal perikanan 109 GT dari Kejaksaan Agung RI, di PSDKP Batam, Kepulauan Riau, 11 Desember 2023. Kapal ini akan digunakan untuk peningkatan kapasitas mahasiswa dan dosen dalam penelitian di bidang kelautan.

“Hibah ini strategis mengingat Unhas adalah PTNBH satu-satunya di wilayah Timur Indonesia yang fokus pada kemaritiman,” ungkap Prof JJ yang dalam Bincang Akhir Tahun tersebut didampingi Sekretaris Universitas (Sekun) Unhas Prof Sumbangan Baja, Kepala Kantor Sekretariat Rektor Unhas Dr Sawedi Muhammad, serta Kepala Biro Komunikasi dan Humas Unhas Dr Ahmad Bahar.

Prof JJ juga menyebut bahwa salah satu tenaga kependidikan (tendik) Unhas, yaitu Ibu Huyyirnah SP MP dari FKIP, juga mendapatkan anugerah penghargaan Pegawai Berprestasi Tahun 2023 dari Unit Kerja Pengelolaan Sumberdaya Manusia/SDM Award Terbaik dari Kemendikbudristek untuk Kategori Pranata Laboratorium Pendidikan Ahli Muda.

 

Anugerah Diktiristek

 

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyelenggarakan Anugerah Diktiristek 2023.

Ajang tahunan ini merupakan bentuk apresiasi kepada pemangku kepentingan pendidikan tinggi, riset, dan teknologi yang telah mendukung program dan kebijakan Ditjen Diktiristek untuk mewujudkan transformasi pendidikan tinggi.

Dan Unhas Makassar meraih empat penghargaan di Anugerah Diktiristek 2023. Unhas meraih dua silver medal untuk Kategori Perguruan Tinggi Berbadan Hukum, yakni Anugerah Kerja Sama Internasional Terbaik dan Anugerah Riset, Teknologi, dan Pengabdian Masyarakat di Institusi Klaster Mandiri.

Dosen Unhas, Indah Raya, juga meraih penghargaan Pemenang 1 untuk Anugerah Prioritas Nasional Bidang Ekonomi Biru, dan Azwar Hayat meraih Pemenang 3 Bidang Ekonomi Hijau.

Pada bulan yang sama yakni Desember 2023, Rumah Sakit Gigi dan Mulut milik Unhas meraih predikat Akreditasi Paripurna yang diberikan oleh Lembaga Akreditasi Mutu dan Keselamatan Pasien Rumah Sakit (LAM-KPRS) di 6 Desember 2023 lalu.

Prestasi lain yang diperoleh Unhas yaitu penghargaan Perguruan Tinggi Berdedikasi dari Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Kemendikbudristek pada 14 Desember 2023.

Dan pada 19 Desember 2023, Unhas mendapatkan Penghargaan Informatif (Gold) Keterbukaan Informasi Publik yang diserahkan langsung Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma’ruf Amin.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama