Unhas Wisuda 1.229 Alumni, IPK Program Profesi Terendah, Program Doktoral Tertinggi

WISUDA. Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa mewisuda sebanyak 1.229 alumni pada upacara Wisuda Program Sarjana, Vokasi, Magister, Doktor, Spesialis dan Profesi untuk Periode Wisuda Maret Tahun Akademik 2023/2024, di Baruga AP Pettarani Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, dan terhubung melalui kanal youtobe Unhas, Kamis, 28 Maret 2024. (Foto: Humas Unhas)

 

------

Jumat, 29 Maret 2024

 

Unhas Wisuda 1.229 Alumni, IPK Program Profesi Terendah, Program Doktoral Tertinggi

 

MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar mewisuda sebanyak 1.229 alumni pada upacara Wisuda Program Sarjana, Vokasi, Magister, Doktor, Spesialis dan Profesi untuk Periode Wisuda Maret Tahun Akademik 2023/2024, di Baruga AP Pettarani Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, dan terhubung melalui kanal youtobe Unhas, Kamis, 28 Maret 2024.

Ke-1.229 alumni yang diwisuda tersebut terdiri atas Program Sarjana 820 orang, Program Spesialis 31 orang, Program Diploma 22 orang, Program Profesi 1 orang, Program Magister 319 orang, dan Program Doktoral 36 orang.

Jumlah lulusan pada masing-masing fakultas terdiri atas Fakultas Kehutanan 38 orang, Fakultas Kesehatan Masyarakat 75 orang, Fakultas Keperawatan 24 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 151 orang, Fakultas Ilmu Budaya 68 orang, Fakultas MIPA 66 orang.

Fakultas Teknik 203 orang, Fakultas Kedokteran 70 orang, Fakultas Kedokteran Gigi 6 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik            120 orang, Fakultas Farmasi 49 orang, Sekolah Pascasarjana 45 orang, Fakultas Peternakan 40 orang, Fakultas Hukum 101 orang, Fakultas Pertanian 116 orang, serta Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan 57 orang

Rata-rata Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) dan lama studi wisudawan periode Maret 2024, yaitu Program Sarjana IPK 3,67 dengan masa studi 4 tahun 6 bulan, Program Profesi IPK 3,56 dengan masa studi 2 tahun 6 bulan, Program Spesialis IPK 3,86 dengan masa studi 4 tahun 3 bulan, Program Magister IPK 3,92 dengan masa studi 2 tahun 5 bulan, Program Doktoral IPK 3,95 dengan masa studi 3 tahun 11 bulan, serta Program Diploma 3 IPK 3,69 dengan masa studi 2 tahun 10 bulan.

Dengan demikian, IPK Program Profesi terendah dengan rata-rata 3,56, sedangkan IPK Program Doktoral tertinggi dengan rata-rata 3,95.

Rektor Unhas Prof Jamaluddin Jompa, dalam laporannya menjelaskan, wisuda periode Maret 2024 dilaksanakan hanya satu sesi di pagi hari dengan total wisudawan sebanyak 1229 orang wisudawan, terdiri atas 513 laki-laki (41,74%) dan 716 perempuan (58,26%).

“Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para orang tua, yang telah mempercayakan putra-putrinya kepada kami, dan menempuh pendidikan di Unhas. Saya juga ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh pendidik dan tenaga kependidikan Unhas atas dedikasi dan komitmen dalam mendidik dan melayani mahasiswa hingga mereka berhasil menyelesaikan studinya,” kata Prof JJ, sapaan akrab Prof Jamaluddin Jompa.

Unhas, kata Prof JJ, secara rutin melakukan program monitoring dan evaluasi terhadap mahasiswa yang tidak menyelesaikan studi tepat waktu. Jumlah mahasiswa yang tidak menyelesaikan studi tepat waktu turun dari 12.169 menjadi 7.521 atau penurunan sebanyak 38,20%.

“Unhas juga telah menyesuaikan regulasi penyelenggaraan pendidikan dan sedang menyusun kurikulum baru untuk peningkatan kualitas Pendidikan,” kata Prof JJ.

Dari sisi regulasi, kebijakan Kementerian Dikbudristek mengenai Penjaminan Mutu Pendidikan Tinggi Nomor 53 Tahun 2023 telah menuntut Perguruan Tinggi untuk melakukan perbaikan dan penyesuaian terhadap aturan tersebut.

Prof JJ mengatakan Unhas telah menyesuaikan regulasi penyelenggaraan untuk S1, S2, dan S3, termasuk bentuk tugas akhir mahasiswa yang kini tidak hanya terbatas pada skripsi, tesis, disertasi, tetapi juga dapat berbentuk prototipe, proyek, atau bentuk tugas akhir lainnya yang sejenis.

Penyelarasan kurikulum Vokasi, S2, S3 Profesi, dan Spesialis juga sedang dalam tahap penggodokan oleh Tim Pokja yang dibentuk oleh Rektor.

“Perlu kami sampaikan juga bahwa Unhas sedang fokus dalam program internasionalisasi untuk menjadi World Class University dan meningkatkan peringkatnya menuju QS 500. Salah satu strateginya adalah meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris mahasiswa agar dapat bersaing di tingkat nasional dan internasional,” tambah Prof JJ.

Pada awal tahun ini, Unhas  juga menerima visitasi lapangan untuk akreditasi internasional ASIIN yang diikuti oleh 5 cluster program studi atau sebanyak 18 program studi yang berasal dari 8 Fakultas diantaranya MIPA, Farmasi, Ilmu kelautan dan perikanan, peternakan, Kehutanan, Kedokteran, Keperawatan, dan Pertanian.

Ini adalah upaya agar baik proses pembelajaran maupun kualitas, khususnya lulusan, memiliki kompetensi yang berstandar internasional,” kata Prof JJ.

Acara wisuda dihadiri Majelis Wali Amanat, para wakil rektor dan sekretaris universitas, Ketua Senat Akademik beserta jajaran anggota komisi, dekan di lingkup Unhas dan para orangtua wisudawan. (kia)


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama