Janganlah Seorang pun Orang Kafir Tinggal di Atas Bumi

KAPAL NUH. Dan Nuh berkata, “Ya Tuhanku, janganlah Engkau biarkan seorang pun  di antara orang-orang kafir itu tinggal di atas bumi. Sesungguhnya jika Engkau biarkan mereka tinggal,  niscaya mereka akan menyesatkan hamba-hamba-Mu, dan mereka hanya akan melahirkan anak-anak yang jahat dan tidak tahu bersyukur.” (QS. Nuh 71: Ayat 26-27)


------

PEDOMAN KARYA

Senin, 13 Mei 2024

 

AL-QUR’AN DAN TERJEMAHAN:

 

Janganlah Seorang pun Orang Kafir Tinggal di Atas Bumi

 

wa qaala nuuhur rabbi laa tazar 'alal-ardhi minal-kaafiriina dayyaaraa; innaka ing tazar-hum yudhilluu 'ibaadaka wa laa yaliduuu illaa faajirang kaffaaraa

Dan Nuh berkata, “Ya Tuhanku, janganlah Engkau biarkan seorang pun di antara orang-orang kafir itu tinggal di atas bumi. Sesungguhnya jika Engkau biarkan mereka tinggal, niscaya mereka akan menyesatkan hamba-hamba-Mu, dan mereka hanya akan melahirkan anak-anak yang jahat dan tidak tahu bersyukur.” (QS. Nuh 71: Ayat 26-27)


……

Tafsir as-Sa'di / Syaikh Abdurrahman bin Nashir as-Sa'di, pakar tafsir abad 14 H

26-27.

Nabi Nuh berkata, “Ya Rabbku, janganlah Engkau biarkan seorang pun di antara orang-orang kafir itu tinggal di atas bumi,” dengan bebas berjalan di muka bumi.

Nabi Nuh menyebutkan sebabnya, “Sesungguhnya jika Engkau biarkan mereka tinggal, niscaya mereka akan menyesatkan hamba-hambaMu, dan mereka tidak akan melahirkan selain anak yang berbuat maksiat lagi sangat kafir,” yakni keberadaan mereka hanya membuat mereka rusak bagi mereka sendiri dan bagi yang lain.

Kenyataan bahwa Nabi Nuh berdo’a demikian, meski Nabi Nuh sendiri berbaur dengan kaumnya dan berinteraksi dengan akhlak mereka, adalah karena risiko hal itu dapat diketahui. Karena itu Allah mengabulkan permintaan Nabi Nuh dan menenggelamkan mereka semua dan menyelamatkan Nabi Nuh serta orang-orang yang beriman bersamanya.

 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama