Unismuh Makassar Buat 20 Program Pengembangan SDM

PENGEMBANGAN SDM. Wakil Rektor II Unismuh Makassar Prof Andi Sukri Syamsuri (tengah) mendampingi Ketua Komisi B Sahabuddin Nanda (paling kanan) dan Sekretaris Ismail Badollahi, dalam Sidang Komisi B, di Kampus Unismuh, Jalan Sultan Alauddin, Makassar, Selasa, 23 Juli 2024. (ist)

 

-----

Rabu, 24 Juli 2024

 

Unismuh Makassar Buat 20 Program Pengembangan SDM

 

MAKASSAR, (PEDOMAN KARYA). Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar membuat 20 program untuk pengembangan sumber daya manusia (SDM). Ke-20 program tersebut dipaparkan dalam Rapat Kerja Unismuh Makassar, hari kedua sekaligus hari terakhir, Selasa, 23 Juli 2024.

Ke-20 program Pengembangan SDM itu dibahas dalam Sidang Komisi B (Bidang Sumber Daya dan Keuangan) yang diketuai Sahabuddin Nanda SE MM, dan Sekretaris Dr Ismail Badollahi.  

Komisi B juga membuat 106 program keuangan, sarana, dan prasarana, serta 74 program yang terkait dengan publikasi. Sidang Komisi B didampingi oleh Wakil Rektor II, Prof Andi Sukri Syamsuri.

Sidang Komisi B dihadiri oleh para Wakil Dekan II, Kepala Tata Usaha Fakultas, Kepala Bagian, dan Pimpinan Labschool Unismuh. Pertemuan ini membahas berbagai program penting yang akan dijalankan dalam tahun akademik 2024-2025.

Wakil Rektor II Andi Sukri Syamsuri, menekankan bahwa semua program yang dibahas akan diarahkan sesuai dengan orientasi tema “Internasionalisasi Unismuh Menuju Daya Saing Internasional.”

Program-program tersebut termasuk program pendoktoran bagi dosen, baik di dalam maupun luar negeri, serta reward publikasi dari Q1 hingga Q4, dan sinta 1 hingga 3.

“Dengan mengarahkan program-program ini pada internasionalisasi, kita berharap Unismuh dapat lebih bersaing di kancah internasional dan meningkatkan kualitas pendidikan yang kita berikan,” ujar Andis, sapaan akrab Andi Sukri Syamsuri.

Selain itu, pertemuan ini juga membahas berbagai strategi untuk meningkatkan kapasitas SDM dan infrastruktur guna mendukung visi internasionalisasi tersebut. Program-program yang disusun diharapkan dapat membawa dampak positif bagi pengembangan Unismuh Makassar dalam jangka panjang. (zak)

 


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama