------
Ahad, 11 Agustus 2024
Desa Tana Towa Bulukumba
Raih Penghargaan Proklim Utama 2024
BULUKUMBA, (PEDOMAN KARYA).
Desa Tana Towa, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba, meraih penghargaan Program
Kampung Iklim atau Proklim Tahun 2024 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan
Kehutanan (KLHK).
Penghargaan diserahkan pada rangkaian acara
Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan, dan Energi (LIKE2) 2024 dengan tema; “10
Tahun Kerja untuk Sustainabilitas”, di Jakarta Convention Center, Jakarta
Pusat, Jumat, 09 Agustus 2024.
Program Kampung Iklim atau Proklim merupakan
bentuk pengakuan dan apresiasi pemerintah terhadap upaya pengendalian perubahan
iklim di tingkat lokal.
Selain Desa Tana Towa Bulukumba, Bupati
Bulukumba Andi Muchtar Ali Yusuf juga mendapat penghargaan sebagai Pembina Program
Kampung Iklim dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK).
Penghargaan tersebut diterima oleh Kepala
Desa Tana Towa, Zulkarnain, sedangkan Bupati Bulukumba diwakili Kepala Dinas
Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK), Andi Uke Indah Permatasari.
Kepala Desa Tana Towa, Zulkaranain,
mengatakan, Tana Towa meraih penghargaan Proklim Utama karena komitmen
pemerintah desa dan masyarakat dalam mendukung pelestarian alam.
“Dari dulu Tana Towa dan kawasan Adat
Ammatoa sudah dikenal sebagai komunitas warga yang senantiasa menjaga alam
sekitarnya. Di sini (masyarakat adat Ammatoa) hidup sederhana, menyatu dan
menjaga alam,”ungkap Zulkarnain.
Dirinya pun berharap penghargaan ini
menjadi motivasi bagi warga untuk terus peduli dan mempertahankan budaya yang
sangat menghargai lingkungan alam sekitar.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan
Kehutanan Andi Uke Indah Permatasari mengatakan penilaian terhadap Program
Kampung Iklim melibatkan tiga unsur, yakni adaptasi lingkungan, mitigasi atau
pencegahan terhadap kerusakan lingkungan, serta keberlanjutan dan integrasi
kelembagaan kelompok dengan kelompok lainnya.
Pemerintah Kabupaten Bulukumba sendiri
telah beberapa kali mendapatkan penghargaan sebagai Pembina Proklim, dan tahun
ini kembali berhasil meraih penghargaan tersebut.
Penghargaan Proklim Utama tahun 2024 ini
hanya diraih oleh dua desa di Provinsi Sulawesi Selatan, yaitu Desa Tana Towa
Kecamatan Kajang Kabupaten Bulukumba, dan Desa Benteng Gajah, Kecamatan
Tompobulu, Kabupaten Maros. (dar)